Wartabanten.comWartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
      • Kabupaten Tangerang
      • Kota Tangerang
      • Tangerang Selatan
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Reading: Hadiri Silaturahmi Bisnis International MIHRAB ISMI Summit and Expo 2023, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Paparkan Tiga Program Kunci Kebijakan
Sign In
Notification Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Wartabanten.com > Hadiri Silaturahmi Bisnis International MIHRAB ISMI Summit and Expo 2023, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Paparkan Tiga Program Kunci Kebijakan
Nasional

Hadiri Silaturahmi Bisnis International MIHRAB ISMI Summit and Expo 2023, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Paparkan Tiga Program Kunci Kebijakan

wartabanten
Published: Rabu, 5 Juli 2023
Share
SHARE

Jakarta, Wartabanten.com – Sektor ekonomi dan keuangan syariah Nasional terus menunjukkan perkembangan yang signifikan. Data mencatat bahwa Rantai Nilai Halal yang meliputi produk pertanian, makanan dan minuman, fesyen, dan pariwisata ramah muslim mulai triwulan I tahun 2022 meningkat hingga 5,5% year-on-year pada triwulan III 2022. Namun, rendahnya pertumbuhan usaha dan pangsa pembiayaan syariah, membuat pencapaian ekonomi syariah saat ini belum optimal.

Untuk itu, saat menghadiri acara Silaturahmi Bisnis International Makassar International Halal Trade and Business (MIHRAB) Ikatan Saudagar Muslim se-Indonesia (ISMI) Summit and Expo 2023 secara virtual, Rabu sore (05/07/2023), Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin mengungkapkan 3 (tiga) program kunci kebijakan untuk pengembangan ekonomi syariah.

“Menyadari kondisi ini, kebijakan pengembangan ekonomi syariah diarahkan pada kebijakan pengembangan ekosistem halal yang mengedepankan kualitas, kebijakan penguatan intermediasi pembiayaan, serta kebijakan penguatan literasi ekonomi dan keuangan syariah,” papar Wapres.

Wapres menambahkan, selain 3 (tiga) arahan kebijakan tersebut, pemanfaatan teknologi digital dan kerjasama berbagai pihak, juga tak kalah penting untuk dioptimalkan.

“Dua hal krusial yang juga menjadi perhatian adalah penggunaan teknologi digital untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi dan keuangan syariah, serta sinergi dan kolaborasi seluruh pemangku kepentingan, baik di pusat maupun daerah,” ujarnya.

Menurut Wapres, ISMI juga dapat turut mengambil peran, mengingat ISMI adalah wadah jihad pelaku ekonomi dan pengusaha muslim di tanah air yang harus mampu memaksimalkan kontribusi untuk mewujudkan Indonesia sebagai Pusat Produsen Halal Terkemuka Dunia.

“Peran konkret ISMI dinantikan dalam mendukung tercapainya target-target program pengembangan ekosistem halal yang mengedepankan kualitas dan sertifikasi halal produk, penguatan intermediasi pembiayaan, serta penguatan literasi ekonomi syariah masyarakat,” imbuh Wapres

Menutup sambutannya, Wapres berharap forum Silabis Internasional ISMI 2023 menjadi sarana bertukar gagasan dan praktik terbaik, galeri bagi produk halal unggulan, dan ajang business matching yang menghasilkan kesepakatan konkret demi kepentingan bersama, termasuk bagi masyarakat lokal Makassar.

“Kehadiran delegasi bisnis di Kota Makassar juga diharapkan dapat memperkuat laju perekonomian daerah, sehingga dapat memacu Makassar untuk berkembang menjadi salah satu hub pengembangan produk halal di kawasan timur Indonesia,” harapnya.

Wapres didampingi oleh Kepala Sekretariat Wakil Presiden Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Ekonomi dan Peningkatan Daya Saing Guntur Iman Nefianto, Staf Khusus Wapres Bidang Komunikasi dan Informasi Masduki Baidlowi, dan Tim Ahli Wapres Johan Tedja Surya. (SM/AS– BPMI Setwapres)

TAGGED:IndonesiaKH Ma'ruf AminMaruf AminNasionalPemerintahanWakil Presiden Ma'ruf AminWakil Presiden RIWapresWapres Ma'ruf Amin
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article Targetkan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem di 2024, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Minta Program CSR Tepat Sasaran
Next Article Hari Kedua di Papua, Presiden akan Resmikan Infrastruktur Bandara di Asmat hingga Tinjau Ladang Jagung di Keerom
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel
Tangerang Selatan
Tinjau Sekolah Pascabanjir di Kabupaten Balangan, Wapres Dorong Pemulihan Aktivitas Belajar Mengajar
Nasional
Disperkimta Tangsel Lanjutkan Program Bedah Rumah, 329 Unit Ditargetkan Diperbaiki Diperbaiki
Tangerang Selatan
Madrasah Pembangunan UIN Jakarta Rayakan HUT ke-52
Nasional
Atasi Penangguhan TPAS Cilowong, Benyamin: Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi
Tangerang Selatan
Diskon PBB-P2 Awal Tahun 2026 Resmi Berlaku di Tangsel, Ini Rinciannya
Tangerang Selatan
Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif
Nasional
Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda
Nasional
UIN Jakarta Peringkat Pertama SINTA PTKIN
Nasional
Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan
Kabupaten Tangerang Tangerang

Rekomendasi

Nasional

Hadiri Sidang Senat Terbuka UNINUS, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Harapkan Arsitektur Pendidikan Cetak SDM Terampil

wartabanten
wartabanten
Kamis, 16 November 2023
Nasional

Presiden Jokowi Resmikan Jalan Daerah Muntilan-Keningar Akses Evakuasi Merapi

wartabanten
wartabanten
Senin, 22 Januari 2024
Nasional

Presiden Jokowi Cek Harga dan Berikan Bantuan ke Pedagang di Pasar Temenggoeng Djaja Karti

wartabanten
wartabanten
Kamis, 27 Juni 2024
Nasional

Presiden Joko Widodo Tiba di Dubai

wartabanten
wartabanten
Kamis, 30 November 2023
Nasional

Presiden Jokowi Kunjungan Kerja ke Kalimantan Timur

wartabanten
wartabanten
Senin, 3 Juni 2024
Nasional

Resmikan Jembatan Pulau Balang, Presiden Jokowi: Dukung Konektivitas di Kaltim

wartabanten
wartabanten
Minggu, 28 Juli 2024
Nasional

Presiden Jokowi Optimistis Transisi Kepemimpinan Nasional Berjalan Baik

wartabanten
wartabanten
Selasa, 8 Oktober 2024
Nasional

Kunjungi Stadion Si Jalak Harupat, Presiden Cek Kesiapan untuk Piala Dunia U-17

wartabanten
wartabanten
Rabu, 12 Juli 2023
Nasional

Wakil Presiden Ma’ruf Amin Minta AALCO Jadi Wadah Penggerak Memperjuangkan suara bangsa Asia dan Afrika di tingkat global

wartabanten
wartabanten
Senin, 16 Oktober 2023
Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?