Wartabanten.comWartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
      • Kabupaten Tangerang
      • Kota Tangerang
      • Tangerang Selatan
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Reading: Dorong Partisipasi dalam Program Pembangunan, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Ajak Masyarakat Desa Aktif dalam Gerakan Literasi
Sign In
Notification Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Wartabanten.com > Dorong Partisipasi dalam Program Pembangunan, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Ajak Masyarakat Desa Aktif dalam Gerakan Literasi
Nasional

Dorong Partisipasi dalam Program Pembangunan, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Ajak Masyarakat Desa Aktif dalam Gerakan Literasi

wartabanten
Published: Jumat, 17 Mei 2024
Share
SHARE

Jakarta, Wartabanten.com – Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin siang ini, Jumat (17/05/2024) menghadiri peringatan Puncak Hari Ulang Tahun ke-44 Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) dan Hari Buku Nasional 2024 yang digelar di Ruang Teater Lantai 2 Gedung Perpusnas, Jalan Medan Merdeka Selatan Nomor 11, Jakarta.

Dalam kesempatan ini, ia menyampaikan sebuah ajakan penting kepada masyarakat desa untuk berperan aktif dalam Gerakan Literasi Desa. Selanjutnya, Wapres menyoroti peran strategis literasi dalam membangun sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing, terutama dalam konteks pembangunan desa di Indonesia.

“Gerakan Literasi Desa harus membentuk dan mengubah pola pikir masyarakat desa agar dapat berpartisipasi aktif dalam program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa yang dicanangkan pemerintah,” ungkapnya.

Salah satu contoh nyata dampak positif gerakan literasi ini, papar Wapres, adalah dalam penanganan stunting di desa-desa.

“Gerakan Literasi Desa dapat dimanfaatkan untuk mengubah kebiasaan para ibu di desa yang masih enggan membawa anak-anaknya ke posyandu karena tidak paham bahaya stunting bagi masa depan anaknya,” sebutnya.

Namun, Wapres juga menegaskan bahwa pelaksanaan gerakan ini perlu memperhatikan keberagaman budaya dan tradisi desa yang berbeda-beda.

“Keterlibatan kita dalam masyarakat desa harus dilakukan dengan cara yang simpatik, humanis, dan cerdas,” tambahnya.

Untuk itu, Wapres menggarisbawahi beberapa langkah penting yang perlu diterapkan bersama.

“Pertama, jalin koordinasi dan komunikasi dengan berbagai pihak dengan melibatkan para pegiat literasi untuk merumuskan kebijakan yang proliterasi, termasuk menyediakan sarana membaca yang nyaman dan memadai,” pintanya.

Kedua, Wapres mengingatkan pentingnya pemanfaatan teknologi digital dalam meningkatkan literasi informasi sehingga informasi yang didapat tetap relevan dan menghasilkan layanan yang berkualitas kepada masyarakat desa.

“Ketiga, hargai budaya dan tradisi desa, serta nilai-nilai kearifan lokal dalam kehidupan perdesaan yang selama ini mampu membina masyarakatnya untuk terus belajar dan berpengetahuan,” sambungnya.

Terakhir, Wapres meminta cakupan Gerakan Literasi Desa diperluas sebagai pelengkap program pembangunan dan peningkatan kualitas perpustakaan di daerah.

“Masyarakat desa yang terdidik dan terliterasi akan menjadi tiang penyangga yang kokoh dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa,” ucapnya.

Mengakhiri sambutannya, Wapres berharap Gerakan Literasi Desa akan meningkatkan budaya membaca dan literasi di seluruh lapisan masyarakat sehingga berdampak dan bermanfaat di seluruh pelosok negeri, termasuk bagi masyarakat desa terpencil.

“Semoga Gerakan Literasi Desa yang dicanangkan hari ini mampu meningkatkan minat baca masyarakat desa dan kualitas sumber dayanya serta memberikan kontribusi bagi pembangunan manusia,” harapnya.

Sebelumnya, Plt. Kepala Perpusnas E Aminudin Aziz melaporkan bahwa pencanangan Gerakan Literasi Desa ini bertujuan untuk membangun kesadaran akan pentingnya literasi desa dan kegiatan-kegiatan membaca di masyarakat. Kegiatan ini merupakan bagian dari program peningkatan kemampuan literasi yang telah dicanangkan menjadi sebuah gerakan Nasional sejak 2015, guna menyongsong Indonesia Emas 2045.

“Kita memulainya dengan semakin mendekatkan buku kepada para calon pembaca agar tidak ada lagi alasan mereka tidak dapat mengakses buku. Kami menyimpulkan niat itu dalam sebuah Gerakan Literasi Desa yang akan dicanangkan oleh Bapak Wakil Presiden,” katanya.

Hadir dalam acara ini sejumlah perwakilan dari kementerian/lembaga terkait, antara lain Deputi Bidang Koordinasi Revolusi Mental, Pemajuan Kebudayaan, dan Prestasi Olahraga, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Aris Darmansyah Edi Saputra; Sekretaris Jenderal Ombudsman Suganda Pandapotan Pasaribu; Deputi Bidang Pembangunan Manusia, Masyarakat, dan Kebudayaan, Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Amich Alhumami; Bupati dan Wali Kota; Kepala Dinas Perpustakaan Provinsi, Kabupaten, dan Kota; para pejabat struktural dan fungsional di lingkungan Perpusnas; pengelola perpustakaan dan taman bacaan bagi masyarakat; serta para pegiat literasi.

Sementara, Wapres didampingi oleh Kepala Sekretariat Wapres Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Suprayoga Hadi, dan Staf Khusus Wapres Masykuri Abdillah, Robikin Emhas, dan Lukmanul Hakim. (RR/RJP, BPMI – Setwapres)

TAGGED:IndonesiaKH Ma'ruf AminMaruf AminNasionalPemerintahanWakil Presiden Ma'ruf AminWakil Presiden RIWapresWapres Ma'ruf Amin
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article Canangkan Gerakan Literasi Desa, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Serukan Peningkatan Literasi menuju SDM Unggul
Next Article Gelar Senam Sehat di 7 Kecamatan, Pilar Ingin Semangat Olahraga Semakin Tumbuh di Kota Tangsel
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Permudah Akses Pencari Kerja, Pemkot Tangsel Sosialisasikan Portal Digital Anti Nganggur
Tangerang Selatan
Tangsel Raih Penghargaan Kabupaten/Kota Berkinerja Baik dalam Percepatan Penurunan Stunting
Tangerang Selatan
Sekda Bambang Noertjahjo Buka Kick Off Puslatcab Pekan Olahraga Provinsi ke-VII Banten 2026, Targetkan Tangsel Juara Umum
Tangerang Selatan
DCTKR Tangsel Targetkan GSG Pamulang Rampung Desember 2025
Tangerang Selatan
Dishub Tangsel Uji Coba Lampu Lalu Lintas di Simpang Duren Satu Sampai Dua Minggu Kedepan
Tangerang Selatan
Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta Siap Buka Program Doktor Bidang Advanced Islamic Religious Studies
Nasional
Bersaing di Tingkat Provinsi, Tini Indrayanthi Benyamin Komitmen Terus Tingkatkan Kualitas Pelayanan Posyandu
Tangerang Selatan
Setelah Surabaya, CMA CGM Foundation dan Happy Hearts Indonesia Lanjutkan Program Renovasi Sekolah di Jakarta Utara
Bisnis
Hari Pahlawan 2025, Benyamin: Perjuangan Sekarang Bukan Angkat Senjata, Tapi Bangun Negeri
Tangerang Selatan
Partim Musical 3.0, Pilar Ajak Warga Tangsel Hijaukan Kota
Tangerang Selatan

Rekomendasi

Nasional

Wapres Dorong Fatayat NU Perkuat Peran dalam Upaya Perlindungan Terhadap Perempuan dan Anak

wartabanten
wartabanten
Jumat, 13 Desember 2024
Nasional

Satgas Dibentuk, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Minta Pengawasan Proses PPDB Lebih Ketat dan Fokus

wartabanten
wartabanten
Kamis, 4 Juli 2024
Nasional

Soroti Kenaikan Biaya Kuliah, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Tekankan Pembiayaan Proporsional

wartabanten
wartabanten
Rabu, 22 Mei 2024
Nasional

Bersama Masyarakat, Wapres Saksikan Pertunjukan Seni Dan Budaya Di Halaman Kantor Gubernur NTT

wartabanten
wartabanten
Selasa, 6 Mei 2025
Nasional

Terima Pengakuan Dunia, NU dan Muhammadiyah Diharapkan Tingkatkan Peran Global

wartabanten
wartabanten
Senin, 5 Februari 2024
Nasional

Kesan Para Paskibraka Usai Bertugas di Istana Merdeka

wartabanten
wartabanten
Kamis, 17 Agustus 2023

Terima Kunjungan Kongres AS, Presiden Jokowi Bahas Kemitraan Setara dan Kerja Sama Ekonomi

wartabanten
wartabanten
Rabu, 3 Mei 2023
Nasional

Presiden Jokowi Dorong Langkah Terobosan Pemberantasan dan Penanganan Narkoba

wartabanten
wartabanten
Senin, 11 September 2023
Nasional

Presiden Pastikan Bantuan Pangan CBP dan El Nino Tersampaikan ke Warga Kupang

wartabanten
wartabanten
Rabu, 6 Desember 2023
Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?