Wartabanten.comWartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
      • Kabupaten Tangerang
      • Kota Tangerang
      • Tangerang Selatan
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Reading: Wakil Presiden Ma’ruf Amin Optimis Target Angka Prevalensi Stunting 14% pada 2024 Tercapai
Sign In
Notification Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Wartabanten.com > Wakil Presiden Ma’ruf Amin Optimis Target Angka Prevalensi Stunting 14% pada 2024 Tercapai
Nasional

Wakil Presiden Ma’ruf Amin Optimis Target Angka Prevalensi Stunting 14% pada 2024 Tercapai

wartabanten
Published Rabu, 4 Oktober 2023
Share
SHARE

Donggala, Wartabanten.com – Dalam 4 tahun terakhir tercatat angka Prevalensi Stunting Nasional turun sebesar 9,2%, yakni dari 30,8% pada 2018 menjadi 21,6% pada 2022. Untuk mencapai target angka prevalensi stunting 14% pada 2024, maka pemerintah harus dapat menurunkan angka prevalensi sebesar 7,6% dalam 2 tahun ke depan.

Saat dimintai tanggapannya oleh awak media terkait kemungkinan tercapainya target tersebut, Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin mengungkapkan optimismenya bahwa hal ini akan dapat dicapai.

“Kita memperkirakan dari 2 tahun ini, [yakni] 2023 dan 2024 masing-masing 3% lebih dan diperkirakan itu akan bisa tercapai,” ujar Wapres saat memberikan keterangan pers usai menghadiri acara Peresmian dan Penanaman Perdana Kawasan Pangan Nusantara di Desa Talaga, Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Rabu (04/10/2023).

Untuk itu, Wapres selaku Ketua Pengarah Tim Percepatan Penurunan Stunting (TP2S) akan terus melakukan upaya percepatan penanggulangan stunting bersama Tim Pelaksana Percepatan Penurunan Stunting yang dikoordinasikan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Terutama dengan menyasar daerah-daerah prioritas yang memiliki angka prevalensi stunting tinggi.

“Ada daerah-daerah yang menjadi prioritas,” sebutnya.

Lebih lanjut, Wapres mengungkapkan bahwa sebelum ada TP2S, upaya penanggulangan stunting di tanah air berjalan lambat. Namun, seiring terbentuknya TP2S melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting, upaya penurunan angka prevalensi stunting berjalan semakin baik.

“Dulu memang agak lambat sampai dengan 2022, [Tim Percepatan] kita belum berjalan dengan baik. Tapi insya Allah pada 2023 [dan] 2024 ini, akan bisa terpenuhi per tahun 3% lebih sampai 2024,” tuturnya optimis.

Oleh sebab itu, Wapres akan terus melakukan evaluasi berbagai program penanggulangan stunting agar tetap berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan.

“Ini tentu akan kita evaluasi terus, termasuk melalui Rapat Koordinasi (Rakor) yang akan datang,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Sekretariat Wakil Presiden akan menyelenggarakan Rapat Koordinasi Teknis (Rakortek) dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Percepatan Penurunan Stunting Tahun 2023 pada 5 s.d. 6 Oktober 2023 di Jakarta. Rakor ini akan dihadiri para pemangku kepentingan dari berbagai Kementerian dan Lembaga, serta Tim Percepatan Penurunan Stunting Pusat dan Daerah.

Mendampingi Wapres pada konferensi pers kali ini, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar, Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura, Staf Khusus Wapres Bidang Komunikasi dan Informasi Masduki Baidlowi, dan Bupati Donggala Kasman Lassa. (EP/SK-BPMI, Setwapres)

TAGGED:IndonesiaKH Ma'ruf AminMaruf AminNasionalPemerintahanWakil Presiden Ma'ruf AminWakil Presiden RIWapresWapres Ma'ruf Amin
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article Wakil Presiden Ma’ruf Amin Dukung Sulawesi Tengah Jadi Pusat Kawasan Pangan Nasional
Next Article Darurat Kasus Perundungan Anak, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Tegaskan Pemerintah Berikan Perhatian Khusus
Leave a Comment Leave a Comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Bupati Tangerang Hadiri Milad Keempat Ponpes Qod Faaza Lil Firdaus di Cisauk
Kabupaten Tangerang Tangerang
Pastikan Sesuai Sasaran, Inspektorat Reviu Penyaluran BOSP SD dan SMP
Kabupaten Tangerang Tangerang
Wakil Bupati Tangerang Dorong Pemuda Aktif dan Berinovasi Mengembangkan Potensi Lokal
Kabupaten Tangerang Tangerang
Tutup Gala Siswa Indonesia 2025, Bupati Tangerang Dorong Pembentukan Sekolah Olahraga Daerah
Kabupaten Tangerang Tangerang
Bupati Tangerang Bersama Abuya Entoh Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Agung At-Taubah
Kabupaten Tangerang Tangerang
Peringatan Hari Anak Nasional, Benyamin Dorong Penguatan Pendidikan hingga Perlindungan Anak
Tangerang Selatan
O2SN Tingkat SMA Jadi Ajang Prestasi dan Pembentukan Karakter Siswa
Kabupaten Tangerang Tangerang
Bupati Tangerang Apresiasi Program Pelayanan Sertifikat Keliling “Membara”
Kabupaten Tangerang Tangerang
Pemkot Tangsel Perbaiki Jalan Jalan Widya Kencana, Angsana Raya, dan Anggrek Loka Sepanjang 4,3 Kilometer
Tangerang Selatan
Wali Kota Tangsel Benyamin Luncurkan 54 Koperasi Merah Putih
Tangerang Selatan

Rekomendasi

Nasional

Bertemu PM Rutte, Presiden Jokowi Minta Belanda Dukung Pengembangan Teknologi Rendah Karbon di Indonesia

wartabanten
wartabanten
Minggu, 10 September 2023
Nasional

Wakil Presiden Ma’ruf Amin Harapkan Masjid Hj. Andi Nurhadi dan AAS International Hospital Bawa Kemaslahatan bagi Masyarakat

wartabanten
wartabanten
Senin, 9 Oktober 2023
Nasional

Wakil Presiden Ma’ruf Amin Dorong Partisipasi PT Ajinomoto Indonesia Wujudkan Visi Indonesia Sebagai Produsen Halal Dunia

wartabanten
wartabanten
Selasa, 16 Mei 2023
Bisnis

Mudahkan Masyarakat, Komisi VI DPR RI Apresiasi Program Promo Tambah Daya Ramadhan PLN

wartabanten
wartabanten
Kamis, 13 April 2023
Nasional

Hadiri Brawijaya Halal Summit 2024, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Sampaikan Tiga Langkah Strategis Perkuat Ekosistem Halal Indonesia

wartabanten
wartabanten
Jumat, 19 Januari 2024

Presiden Jokowi Tekankan Nasabah PNM Mekaar Tanamkan Jiwa Disiplin dan Kerja Keras

wartabanten
wartabanten
Kamis, 1 Februari 2024
Nasional

Sambangi Gereja HKBP Sei Agul, Wapres Sampaikan Salam Hangat dari Presiden dan Ucapkan Selamat Natal

wartabanten
wartabanten
Senin, 23 Desember 2024
Nasional

Presiden Jokowi: Selamat Datang Yang Teramat Mulia Sri Paus Fransiskus ke Indonesia

wartabanten
wartabanten
Selasa, 3 September 2024
Nasional

Presiden Jokowi Apresiasi Pertumbuhan Zakat dan Dorong Digitalisasi dalam Tata Kelola BAZNAS

wartabanten
wartabanten
Rabu, 25 September 2024
Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?