Wartabanten.comWartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
      • Kabupaten Tangerang
      • Kota Tangerang
      • Tangerang Selatan
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Reading: Tinjau SPAM Regional Jatiluhur I, Wapres Tekankan Pentingnya Pengelolaan yang Berkelanjutan
Sign In
Notification Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Wartabanten.com > Tinjau SPAM Regional Jatiluhur I, Wapres Tekankan Pentingnya Pengelolaan yang Berkelanjutan
Nasional

Tinjau SPAM Regional Jatiluhur I, Wapres Tekankan Pentingnya Pengelolaan yang Berkelanjutan

wartabanten
Published: Jumat, 20 Desember 2024
Share
SHARE

Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto berkomitmen mendorong swasembada air sebagai langkah strategis untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat melalui pembangunan infrastruktur yang terintegrasi.

Sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN), proyek ini dirancang untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap air bersih, sejalan dengan visi besar Presiden Prabowo untuk mewujudkan kemandirian sumber daya air dan memperkuat kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan air yang berkelanjutan.

Mengawal implementasi visi tersebut, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming meninjau langsung SPAM Regional Jatiluhur I pada Jumat (20/12/2024). Adapun salah satu aspek utama yang menjadi perhatian Wapres adalah keterkaitan antara ketersediaan air bersih dan upaya pemerintah dalam menekan angka stunting.

Wapres menjelaskan bahwa air bersih memiliki peran vital dalam memastikan kesehatan ibu hamil dan anak, yang menjadi bagian dari strategi komprehensif pencegahan stunting.

“Pak Presiden itu mempunyai concern (perhatian) yang sangat besar terkait stunting. Kalau yang namanya stunting itu tentu banyak hal yang harus kita atasi. Masalah dari ibu hamilnya, bayinya, kebutuhan makanannya, rumahnya, sanitasinya, drainasenya, dan yang terpenting adalah kebersihan airnya,” tutur Wapres.

Untuk itu pada kesempatan ini, Wapres menyoroti pentingnya pengelolaan air yang berkelanjutan agar manfaat proyek dapat dirasakan oleh masyarakat dalam jangka panjang. Arahan juga diberikan untuk memastikan distribusi air bersih berjalan lancar dan kualitas air tetap sesuai dengan standar Nasional.

“Jadi kita hari ini di Jatiluhur untuk mengecek kesiapan air yang ada di sini,” imbuh Wapres.

SPAM Regional Jatiluhur I difokuskan untuk memenuhi kebutuhan air bersih di wilayah Jakarta, Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, dan Kabupaten Karawang. Proyek ini memulai konstruksi pada 19 Januari 2022 dan resmi beroperasi secara komersial pada 18 Desember 2024.

Dengan kapasitas total 4.750 liter per detik, SPAM Regional Jatiluhur I Regional Jatiluhur I akan melayani 380.000 sambungan rumah (SR) secara bertahap dalam 5 tahun ke depan. Kapasitas tersebut setara dengan penyediaan air bersih berkualitas bagi 1,9 juta masyarakat di empat wilayah sekitar.

Bekasi, 20 Desember 2024
Biro Pers, Media, dan Informasi
Sekretariat Wakil Presiden

TAGGED:GibranGibran RakabumingGibran Rakabuming RakaIndonesiaNasionalPemerintahanWakil Presiden RIWapres
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article Diskominfo Tangsel Raih Penghargaan Nasional sebagai Implementator IPv6 Terbaik 2024 dari Komdigi
Next Article Pastikan Kelancaran Mobilitas Libur Nataru, Wapres Tinjau Proyek Stasiun KCIC Karawang
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel
Tangerang Selatan
Tinjau Sekolah Pascabanjir di Kabupaten Balangan, Wapres Dorong Pemulihan Aktivitas Belajar Mengajar
Nasional
Disperkimta Tangsel Lanjutkan Program Bedah Rumah, 329 Unit Ditargetkan Diperbaiki Diperbaiki
Tangerang Selatan
Madrasah Pembangunan UIN Jakarta Rayakan HUT ke-52
Nasional
Atasi Penangguhan TPAS Cilowong, Benyamin: Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi
Tangerang Selatan
Diskon PBB-P2 Awal Tahun 2026 Resmi Berlaku di Tangsel, Ini Rinciannya
Tangerang Selatan
Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif
Nasional
Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda
Nasional
UIN Jakarta Peringkat Pertama SINTA PTKIN
Nasional
Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan
Kabupaten Tangerang Tangerang

Rekomendasi

Nasional

Saat Presiden Jokowi Pakai Megafon di Pasar Soponyono untuk Pamit ke Masyarakat

wartabanten
wartabanten
Jumat, 6 September 2024
Nasional

Ibu Iriana bersama OASE KIM Kunjungan Kerja ke Banyuwangi

wartabanten
wartabanten
Selasa, 25 Juli 2023
Nasional

Bertemu Presiden Kenya, Presiden Jokowi Sampaikan Komitmen Perkuat Kerja Sama Antarnegara

wartabanten
wartabanten
Senin, 21 Agustus 2023
Nasional

Presiden Jokowi Lakukan Groundbreaking Proyek PT Intiland Development di Ibu Kota Nusantara

wartabanten
wartabanten
Senin, 12 Agustus 2024
Nasional

Hadiri Indonesia Water and Wastewater Expo and Forum 2023, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Sampaikan Lima Strategi Penyediaan Air Bersih yang Layak dan Aman

wartabanten
wartabanten
Selasa, 6 Juni 2023
Nasional

Bank Dunia dan IMF Apresiasi Ketahanan Ekonomi ASEAN di Tengah Lambatnya Ekonomi Dunia

wartabanten
wartabanten
Selasa, 5 September 2023
Nasional

Dukung Percepatan Pembangunan dan Kesejahteraan OAP, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Kembali Berkunjung Ke Papua

wartabanten
wartabanten
Senin, 3 Juni 2024
Nasional

Bertemu Grand Syaikh, Wakil Presiden Ma’ruf Amin Ingatkan Perlunya Kesatuan Suara Penyelesaian secara Adil Konflik di Gaza

wartabanten
wartabanten
Senin, 5 Februari 2024
Bisnis

Pertama Di Indonesia! PLN Bangun Konstruksi Jaringan Kabel Bawah Tanah Kawasan Kampus UGM Yogyakarta

wartabanten
wartabanten
Jumat, 23 Juni 2023
Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?