Wartabanten.comWartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
      • Kabupaten Tangerang
      • Kota Tangerang
      • Tangerang Selatan
  • Indeks Berita
Search
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Reading: Di Hadapan Emak-emak, Benyamin Davnie Kampanyekan Program dan Fasilitas Khusus Lansia
Sign In
Notification Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
  • Indeks Berita
Search
  • Home
  • Nasional
  • Bisnis
  • Banten
    • Cilegon
    • Kabupaten Serang
    • Kota Serang
    • Lebak
    • Pandeglang
    • Tangerang
  • Indeks Berita
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
Wartabanten.com > Di Hadapan Emak-emak, Benyamin Davnie Kampanyekan Program dan Fasilitas Khusus Lansia
Tangerang Selatan

Di Hadapan Emak-emak, Benyamin Davnie Kampanyekan Program dan Fasilitas Khusus Lansia

Warta Banten
Published: Jumat, 27 September 2024
Share
SHARE

Puluhan emak-emak antusias memenuhi lokasi kampanye politik Calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Nomor Urut 1, Benyamin Davnie di Kawasan Benda Baru, Pamulang, Jumat (27/09/2024).

Bahkan, mereka telah memadati tempat kampanye sebelum calon petahana ini hadir di lokasi.

Saat Benyamin tiba, puluhan emak-emak ini pun terlihat girang, sembari berteriak memberi dukungan dan nyanyian yang menjadi lagu khas pencalonan pasangan calon nomor urut 1 ini.

Pada kesempatan itu, Benyamin menyampaikan visi misi, serta sederet program yang menjadi janji politiknya.

Mulai dari pembangunan, bidang kesehatan, ekonomi, ketahanan pangan, pendidikan, hingga yang menarik adalah program dan fasilitas yang kini tengah dipersiapkannya untuk menyasar kaum lanjut usia atau lansia.

“Jadi saya tidak hanya berpikir untuk sekarang saja, tapi saya berpikir jauh sampai lompatan hingga 20 tahun yang akan datang. Untuk kita semua, untuk bapak-bapak, ibu-ibu. Disini kita seumuran lah sama saya ya, sudah tidak muda lagi,” ujar Benyamin disambut tawa emak-emak yang hadir.

Pemikiran itu terbesit, karena menurutnya saat Indonesia Emas tepatnya pada 2045 yang akan datang, di prediksi Tangsel memiliki banyak penduduk berusia lanjut.

“Makanya sekarang saya sedang membuat kajian. Sedang membuat analisa, membuat sebuah studi kelayakan. Bagaimana kemudian pemerintah harus menyediakan fasilitas bagi penduduk-penduduk usia yang sudah tidak muda lagi,” jelas Bang Ben, sapaan akrabnya.

Sebab menurut Bang Ben, para penduduk usia lanjut ini masih sangat ingin melakukan hal-hal produktif. Walaupun dengan usianya yang tak muda lagi.

Maka dari itu, menurut Bang Ben, suatu saat nanti perlu dibuatkan wadah bagi para lansia sebagai tempat mengasah keterampilannya dalam bidang apapun.

“Paling tidak kan kita masih bisa untuk produktif. Untuk bidang ekonomi yang sederhana sekali bisa kita lakukan. In sya Allah nanti wisma penduduk, untuk lansia, apa ya namanya nanti. Kita bikin sebuah wisma, sebuah tempat, untuk kita bisa berkumpul disana. Bisa dilakukan kegiatan ekonomi, kegiatan olahraga, kegiatan agama, dan kegiatan lainnya. In sya Allah, karena usia penduduk Kota Tangerang Selatan akan didominasi oleh penduduk usia lansia,” ungkapnya.

Ia menilai, ini merupakan bagian penting yang harus dipikirkan dalam sebuah pemerintahan.

“Artinya pemerintah harus menyiapkan dari sekarang, harus menyiapkan program untuk penduduk usia yang tidak muda lagi ini apa yang akan kita sajikan. Misalnya di bidang kesehatannya, di bidang sandang pangannya, di bidang olahraganya dan lain sebagainya. Jadi harus dipikirkan itu, kalau enggak nanti gak siap, kita nyiapin dadak-dadakan untuk para lansia itu repot juga jadi harus kita siapkan,” tegas Benyamin.

Sehingga dengan demikian, lanjutnya, penduduk Tangsel ini akan tetap menjadi warga yang cerdas, modern, dan religius. Sebagaimana motto Kota Tangerang Selatan ini.

Sementara itu, program yang ditawarkannya tersebut pun nampaknya disambut gembira oleh para warga yang hadir, yang memang didominasi oleh emak-emak.

Bahkan hingga sesi kampanye tersebut telah usai, Benyamin yang kini kembali berpasangan dengan sosok pemuda Pilar Saga Ichsan tersebut, diserbu emak-emak untuk dimintai foto.

“Memang paling efektif itu kampanye tatap muka, yang pertama saya mengenal mereka walaupun melalui tokoh-tokoh, yang kedua ya mereka langsung ketemu dengan saya jadi senang juga rupanya, kangen katanya. ‘Susah Pak ketemu ngeliat gambarnya’, segala macam. Ya Alhamdulillah jadi tatap muka menjadi strategi pasangan saya,” pungkasnya. (fid)

TAGGED:BenyaminBenyamin DavnieKota Tangerang SelatanKota TangselPilarPilar SagaPilar Saga IchsanSouth TangerangTangerangTangerang RayaTangerang SelatanTangsel
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
Previous Article GEMA Tangsel Deklarasi Dukung Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi di Pilkada Banten 2024
Next Article Pemkot Tangsel Lebarkan Jalan Raya Rawa Buntu, Progres Sudah Mencapai 99 Persen
Tidak ada komentar Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Warta Terbaru

Lewat Ponsel Kadis Kominfo Tb Asep Nurdin, Warga TPA Cipeucang Dialog Langsung dengan Wali Kota Tangsel
Tangerang Selatan
Tinjau Sekolah Pascabanjir di Kabupaten Balangan, Wapres Dorong Pemulihan Aktivitas Belajar Mengajar
Nasional
Disperkimta Tangsel Lanjutkan Program Bedah Rumah, 329 Unit Ditargetkan Diperbaiki Diperbaiki
Tangerang Selatan
Madrasah Pembangunan UIN Jakarta Rayakan HUT ke-52
Nasional
Atasi Penangguhan TPAS Cilowong, Benyamin: Pemkot Tangsel Alihkan 200 Ton Sampah ke Cileungsi
Tangerang Selatan
Diskon PBB-P2 Awal Tahun 2026 Resmi Berlaku di Tangsel, Ini Rinciannya
Tangerang Selatan
Perkuat Sinergi Bantuan Kemanusiaan untuk Sumatra, Wapres Terima Audiensi Pekerja Seni dan Pelaku Industri Kreatif
Nasional
Terima Pengurus Harian KOPRI PB PMII, Wapres Dorong Pemberdayaan Perempuan dan Anak Muda
Nasional
UIN Jakarta Peringkat Pertama SINTA PTKIN
Nasional
Bupati Tangerang: GP Ansor dan Banser Mitra Strategis Penjaga Stabilitas dan Keamanan
Kabupaten Tangerang Tangerang

Rekomendasi

Tangerang Selatan

Susun Peta Pembangunan 2026, Pemkot Tangsel Libatkan Warga dalam Forum Lintas Perangkat Daerah 

Warta Banten
Warta Banten
Selasa, 18 Februari 2025
Tangerang Selatan

Pemkot Tangsel Raih Dua Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik

Warta Banten
Warta Banten
Jumat, 21 November 2025
Banten

Airin Rachmi Diany Ajak Seluruh Pihak Bersama-sama Memberikan Perlindungan dan Membahagiakan Anak-anak

Warta Banten
Warta Banten
Rabu, 6 Desember 2023
Tangerang Selatan

Sidak Pasar Ciputat di Malam Hari, Pilar: Kita Pastikan Ini Permanen Penertibannya

Warta Banten
Warta Banten
Jumat, 25 April 2025
Tangerang Selatan

Wali Kota Benyamin: Anggaran Program Bedah Rumah Kota Tangsel Akan Dinaikkan di Tahun 2025

Warta Banten
Warta Banten
Sabtu, 20 Juli 2024
Tangerang Selatan

Benyamin Davnie Nobar Timnas di Paku Jaya

Warta Banten
Warta Banten
Selasa, 15 Oktober 2024
Kabupaten TangerangTangerang

Atasi Stunting dan Kemiskinan, Pemkab Tangerang Luncurkan Aplikasi Gebrak Tegas Mobile

Warta Banten
Warta Banten
Senin, 23 Desember 2024
Kabupaten TangerangTangerang

Camat Pasar Kemis Nurhanudin Panen Anggur Varietas Impor di Perumahan Taman Buah Kuta Bumi

Warta Banten
Warta Banten
Jumat, 17 Januari 2025
Tangerang Selatan

PT Indah Kiat Tangerang Gelar Edukasi Pemadaman Kebakaran Bersama Damkar Tangsel di Pakulonan

Warta Banten
Warta Banten
Selasa, 14 Oktober 2025
Show More
Wartabanten.comWartabanten.com
Follow US
© 2023 WARTABanten.com. Situs Berita & Informasi Seputar Banten. All Rights Reserved.
  • About
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Kode Etik
  • Contact
Go to mobile version
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?