Provinsi Banten memiliki keragaman yang mencakup berbagai aspek, seperti agama, budaya, suku, bahasa, etnis, dan latar belakang ekonomi. Bagi Airin Rachmi Diany, merangkul keragaman adalah kunci penting dalam menyongsong kemajuan daerah.
Bakal Calon Gubernur Banten itu menyebut, menyadari dan memahami nilai-nilai keragaman ini dapat memberikan fondasi yang kuat untuk pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan.
“Dengan merangkul keragaman dalam berbagai aspek kehidupan di Provinsi Banten, dapat menciptakan lingkungan yang inklusif, adil, dan berkelanjutan,” ujar Airin, Jumat (17/11/2023).
Lebih lanjut, memperhatikan dan menghargai keragaman ini dapat membawa manfaat positif bagi masyarakat dan pembangunan Provinsi Banten secara keseluruhan. “Pada gilirannya dapat membawa kemajuan bagi seluruh masyarakat di Banten,” ungkapnya.
Airin mengatakan, edukasi dan kesadaran akan keberagaman dapat menjadi langkah awal yang penting. Melalui program-program pendidikan yang mengajarkan toleransi, penghormatan terhadap budaya dan kepercayaan yang berbeda, serta promosi pemahaman akan kekayaan dari keragaman budaya dapat membantu masyarakat memahami pentingnya keragaman dalam kemajuan.
Selain itu, pembangunan ekonomi yang inklusif akan membantu memperkuat kemajuan di Provinsi Banten. Menurutnya, mengakomodasi kebutuhan beragam dalam pengembangan bisnis dan lapangan kerja dapat memberikan kesempatan yang sama bagi semua lapisan masyarakat. “Tanpa memandang latar belakang atau keberagaman mereka,” tuturnya.
Di sisi lain, partisipasi masyarakat dalam pengambilan keputusan adalah kunci. “Memastikan semua suara didengar dan dipertimbangkan dalam proses pembuatan kebijakan akan membantu menciptakan lingkungan yang inklusif dan memperkuat kesatuan di tengah perbedaan,” pungkasnya.